Gedung Radio Republik Indonesia (RRI) Jember, hangus dilalap si jago merah, Minggu, (13/03) siang.
- BREAKING : Sumbangan Rp2 Triliun dari Keluarga Akidi Tio Ternyata Penipuan
- Empat Korban Longsor Nganjuk Ditemukan, Dua Meninggal Dua Lagi Selamat
- Geger, Tanah Lokasi Pengembala Hewan di Tuban Tiba-Tiba Ambles Sedalam 1,5 Meter
Gedung yang terbakar, adalah studio kosong di bagian belakang Kantor.
Menurut Kepala Bidang Linmas Satpol PP Pemkab Jember, Nino Eka putra, kebakaran terjadi sekitar pukul 12.30. WIB
"Gedung yang terbakar, adalah ruangan studio lantai 2," ucap pria, yang biasa dipanggil pak Nino, dikutip Kantor Berita RMOLJatim.
Dia menjelaskan, dari kejauhan tampak asap hitam membubung tinggi. Api terus mengganas meludeskan ruangan dan atap kantor, yang berada di simpang 3 jalan Letjen Panjaitan. Karyawan pun berhamburan keluar ruangan.
Dijelaskan Nino, setelah mendapatkan laporan kebakaran itu, pihaknya langsung mengerahkan 2 Unit Truk Pemadam Kabararan (PMK), yang berada dalam kendali Bidang Linmas Satpol PP, untuk memadamkan api.
Selain itu, juga mengantisipasi supaya kobaran api, tidak meluas ke tempat lainnya. Sebab, bangunan yang terbakar, berada di sekitar wilayah padat penduduk.
"Alhamdulillah, dengan gerak cepat, 30 menit kemudian, api berhasil dipadamkan. Api betul-betul dikuasai, sekitar pukul 14.00, dilanjutkan dengan pendinginan," katanya.
"Cuaca juga mendukung PMK, saat api padam, diikuti hujan, ini merupakan berkah," sambungnya.
Meski demikian, tidak ada korban jiwa atau terluka dalam Peristiwa kebakaran tersebut. Hanya kerugian meterial, diperkirakan sekitar 200 juta rupiah.
Kapolsek Sumbersari, Kompol Sugeng Piyanto, saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa kebakaran itu. Saat ini, polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran. Bahkan Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo, juga terjun langsung memantau penanganan dan penyelidikan peristiwa kebakaran itu.
"Kami belum bisa memastikan, kasus ini masih diselidiki Polres Jember," katanya.
Diketahui, Lokasi kebakaran Kantor RRI Jember, berada di jalan Letjen Penjaitan Kelurahan Sumbersari Kecamatan Sumbersari.
Kantor tersebut, berdekatan dengan fasilitas publik, yakni gedung tempat penyimpanan barang bukti Kejaksaan Negeri Jember, di jalan Letjen Panjaitan. Selain itu, di seberang jalan juga ada masjid dan wisma Kapolres Jember di lingkungan kantor Satlantas Polres Jember.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Wujudkan Implementasi UHC Prioritas, 5.000 Perawat Jember Siap Berjibaku Dukung Program Kesehatan Gus Bupati Jember
- Angka Kemiskinan Jember Masih Tertinggi Kedua di Jawa Timur, Gus Fawait Prioritaskan Koperasi dan Peningkatan IPM
- Pemkab Kerahkan Tim URC untuk Perbaikan Jalan Rusak di Jember