STY Optimistis Hadapi Uzbekistan

Ahin Tae-yong saat konferensi pers di Qatar/Rep
Ahin Tae-yong saat konferensi pers di Qatar/Rep

Pelatih Tim U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, optimistis anak asuhnya mampu meredam Uzbekistan, tim kuat Asia Tengah, pada laga semifinal Piala Asia U-23 2024. Pertandingan akan digelar di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Senin (29/4).


"Uzbekistan dan Indonesia punya kesamaan. Mereka juga coba membangun sepakbola dari level kelompok usia muda, di bawah 20 atau 23 tahun. Itu faktor yang menjadikan Uzbekistan sebagai tim yang sangat bagus," kata Shin Tae-yong.

"Terakhir lawan Uzbekistan di Piala Asia U-20 (2023). Waktu itu kami tidak membawa enam pemain terbaik, akhirnya Uzbekistan mampu mendominasi permainan," katanya, dikutip dari situs resmi PSSI, Senin (29/4).

"Dalam karier sebagai pelatih, saya tidak punya pengalaman kalah melawan Uzbekistan, meski dia tim sangat bagus. Kali ini saya punya pemain-pemain terbaik. Saya punya perasaan yang baik, semoga kami beruntung. Persiapan sudah dilakukan dengan baik," tambah pelatih asal Korsel itu.

STY, sapaan akrabnya, juga mengatakan, persiapan Garuda Muda sangat baik. Kepercayaan diri para pemain meningkat, setelah lolos dari Grup A, yang notabenenya grup neraka. Terlebih menyingkirkan Korea Selatan di babak perempat final lewat adu tendangan penalti.

"Salah satu yang krusial dan harus jadi perhatian adalah transisi yang begitu cepat. Uzbekistan itu dari menyerang ke bertahan dan sebaliknya, sangat cepat, itu salah satu faktor yang membuat Uzbekistan tangguh," katanya.

Seperti diketahui, pemenang laga Indonesia vs Uzbekistan, selain lolos ke final Piala Asia U-23 2024 juga mendapat tiket ke Olimpiade Paris 2026.rmol news logo article

ikuti terus update berita rmoljatim di google news