Sudah Ada Dosen dan Karyawan yang Positif Covid, UIN KH Ahmad Siddiq Nekat Gelar Acara Wisuda

acara wisuda Mahasiswa UIN Ahmad Siddiq/ ist
acara wisuda Mahasiswa UIN Ahmad Siddiq/ ist

Satgas Penanganan Covid-19 Muspika Kaliwates, langsung  mendatangi kampus Universitas Islam Negeri KH Ahmad Siddiq (UIN KHAS Jember) karena  menggelar acara wisuda ratusan mahasiswa, Selasa (29/6).  


Terlebih lagi, di kampus tersebut, ada 11 Dosen dan karyawan, yang terkonfirmasi positif covid 19 baru. 

"Acara tersebut sudah dilaksanakan dengan sesuai protokol kesehatan ketat, memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.  Bahkan peserta harus menunjukkan hasil Swab. Jika tidak membawa Surat Keterangan hasil swab tidak bisa mengikuti kegiatan tersebut," kata salah seorang mahasiswa  yang enggan disebut namanya. 

Bahkan, piihak rektorat sudah mengajukan ijin pelaksanaan acara tersebut ke Polsek Kaliwates. 

Acara ini diikuti sebanyak 200 Mahasiswa, mulai pukul 8 sekitar pukul 9 lebih sedikit acara sudah selesai. 

"Pelaksanaan serba cepat, setelah penyerahan ijazah, foto, para wisudawan langsung meninggalkan ruangan. Tidak boleh lama-lama, khawatir terjadi yang tidak diinginkan," katanya.

Sementara Kapolsek Kaliwates,  Kompol Edy Sudarto menjelaskan, pihak rektorat mengajukan ijin pelaksanaan acara tersebut. Namun pihaknya tidak menerbitkan ijin tertulis, yang dimintanya.

"Kami menolak memberikan ijin, dan menyarankan supaya dilakukan secara daring," jelas mantan Kasat Intelkam Polres Jember ini.

Dia menjelaskan, penolakannya bukan hanya berada di wilayah Kaliwates,  masuk zona merah covid 19, namun karena sedang ada klaster Kampus, di UIN KHAS.  Ada 11 karyawan dan dosen,  yang terkonfirmasi positif covid 19. 

Saat tahu acara wisuda tetap digelar, maka pihaknya langsung mendatangi tempat tersebut untuk membubarkan acaranya. Namun acara sudah selesai. 

Kompol Edy menjelaskan,  UIN KH Ahmad Siddiq mengagendakan wisuda yang rencananya diikuti 400 mahasiswa. Acara itu dilaksanakan 2 tahap, yakni hari Selasa, (29/6) diikuti  200 mahasiswa dan Rabu ( 30/6), diikuti 200 orang.

"Saya sudah sarankan, untuk acara  wisuda selanjutnya (Rabu), supaya  dilakukan secara daring," tegas Kompol Edy.

Sementara Wakil rektor 3 UIN KH Ahmad Siddiq Jember, bidang kemahasiswaan, yang juga ketua Gugus Tugas penanganan Covid 19 UIN KHAS, Dr. Hefni Zain,  hingga Selasa sore, belum berhasil dikonfirmasi.  Informasi yang dihimpun Kantor Berita RMOLJatim,  pihak kampus  sedang menggelar rapat untuk kegiatan wisuda Rabu.

      

       

ikuti terus update berita rmoljatim di google news