Modal blusukan saat ini dinilai tidak lagi cocok untuk menjadi bahan jualan calon presiden di 2024.
- Prabowo Subianto Siap Berpasangan dengan Ganjar Pranowo
- Wibawa Prabowo Akan Hilang Jika Terus Berada di Lingkaran Jokowi
- Rekom PKB Turun ke Pasangan Harmonis, Begini Kata Sekretaris DPC Kabupaten Madiun
Saat ini, publik lebih menginginkan sosok pemimpin yang tanggap terhadap permasalahan ekonomi.
Hal itu tampak dalam hasil survei Warna Research Center menyebutkan 70 persen masyarakat menginginkan sosok pemimpin yang mampu meningkatkan ekonomi masyarakat.
“Yang menginginkan dan memilih sosok capres lebih tanggap mengatasi masalah perekonomian sebanyak 70,2 persen. Sementara sebanyak 9,4 persen dengan alasan lainnya,” kata Direktur Eksekutif Warna Research Center, Rinjani Dwi dalam keterangan tertulisnya, Jumat (21/1).
Sementara itu, masyarakat yang menginginkan calon presiden merakyat dengan gaya blusukan sudah tidak laku lagi di mata masyarakat.
“Sebanyak 20,4 persen responden memilih sosok capres yang lebih banyak mengunjungi warga dan melihat masalah di lapangan,” tutupnya.
Survei yang digelar WRC dilakasanakan pada 02 Januari 2022 sampai 15 Januari 2022 dengan metode multistage random sampling.
Survei ini melibatkan 2.435 responden yang diwawancarai secara tatap muka serta komunikasi telepon secara proposional penyebarannya di 34 provinsi.
Margin of error surveinya 2,2 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Jumlah Surat Suara menggelembung, PPK di Jember Hitung Ulang Suara TPS 25 Mayang
- Survei Indopol: Yuhronur Efendi Tak Terbendung dan Bakal Melawan Kotak Kosong
- Jokowi Resmi Sudahi Masa Bakti Anies, Heru Dilantik Pj Gubernur DKI Selama 1 Tahun