Diduga tabrak lari di jalan desa, seorang buruh tani asal Dusun Bungur, Desa Gelung, Kecamatan Paron, Ngawi meninggal dalam perawatan di RSUD dr Soeroto.
- Tinjau Kepatihan dan Museum Trinil Ngawi, Pj Gubernur Adhy Dukung Upaya Revitalisasi dan Pengembangan Bangunan Bersejarah di Jatim
- Bersama Wapres Gibran Tinjau Benteng Van den Bosch, Pj Gubernur Adhy Dorong Pelestarian Bangunan Bersejarah jadi Destinasi Unggulan di Jatim
- Jalur Ngawi-Jogorogo Bakal Mulus, Begini Reaksi Masyarakat
Korban Adi Haryanto (49) terlibat kecelakaan lalu lintas di jalur sepi tepatnya, Dusun Sukorejo, Desa/Kecamatan Paron sekitar pukul 12.30 WIB, Kamis, (3/9).
Informasinya, korban dengan mengendarai sepeda motor dengan nomor polisi AE 6228 PH melaju dari timur ke barat tanpa dilengkapi helm. Sesampai di lokasi kejadian mendadak dari arah berlawanan muncul kendaraan roda empat jenis minibus yang belum diketahui identitasnya melaju agak terlalu ke kanan.
Karena jarak terlalu dekat apalagi kondisi jalanya sedikit menikung membuat korban menyerempet bodi minibus tersebut. Kontan saja laju sepeda motor yang dikendarai korban oleng ke kanan hingga menabrak pohon. Akibat kejadian itu korban mengalami patah tulang bahu yang menyebabkan meninggal dalam perawatan medis.
"Korban saat itu persis berada didepan saya ketika berkendara mendadak diserempet mobil warna silver dari arah barat. Langsung oleng menabrak pohon itu," terang Supaimun salah satu saksi mata.
Jelasnya, sebenarnya korban hendak pulang ke rumah setelah bekerja di sawah di area persawahan Desa Dawu, Kecamatan Paron. Usai kejadian, polisi dari Satlantas Polres Ngawi melakukan olah TKP. Hingga berita ini diturunkan identitas kendaraan yang diduga menyerempet sepeda motor korban belum diketahui identitasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Diduga Kurangnya Rambu dan Marka Jalan, Pickup di Area DABN Tergelincir Hingga Tenggelam ke Laut
- Tinjau Kepatihan dan Museum Trinil Ngawi, Pj Gubernur Adhy Dukung Upaya Revitalisasi dan Pengembangan Bangunan Bersejarah di Jatim
- Bersama Wapres Gibran Tinjau Benteng Van den Bosch, Pj Gubernur Adhy Dorong Pelestarian Bangunan Bersejarah jadi Destinasi Unggulan di Jatim