Tag :

mahkamah konstitusi

Upaya untuk menghilangkan ambang batas atau Presidential Threshold terus dilakukan sejumlah pihak. Kini, mantan Panglima TNI Jenderal (purn) Gatot Nurmantyo menggugat ketentuan PT 20 persen ke Mahkamah Konstitusi (MK).

Menyikapi hasil Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) atas Gugatan Pembatalan UU Cipta Kerja yang telah dibacakan oleh Hakim MK dalam sidang pada hari Kamis, 25 November 2021, Asosiasi Serikat Pekerja Indonesia (ASPEK Indonesia) mendesak Pemerintah untuk tidak memaksakan kehendak, khususnya terkait dengan adanya berbagai peraturan turunan dari UU Cipta Kerja yang telah diterbitkan oleh Pemerintah.

Usai Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan bahwa UU Cipta Kerja No 11/2020 inkostitusional bersyarat, Pakar hukum tata negara Yusril Ihza Mahendra meminta pemerintah untuk bergerak cepat melakukan perbaikan-perbaikan. Karena jika tidak, dalam dua tahun ke depan UU tersebut otomatis menjadi inkonstitusional secara permanen.

Sejumlah putusan Mahkamah Konstitusi (MK) tidak digubris oleh Mahkamah Agung (MA), di antaranya soal Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) sebagai wadah tunggal. Peradi menilai hal ini sebagai pembangkangan terhadap konstitusi (constitutional disobedince).

Ketua DPRD Jawa Timur Kusnadi berharap proses pelantikan pemenang pilkada serentak di 19 Kabupaten/Kota di Jatim dilakukan secara bersama-sama. Pasalnya, pelantikan yang semestinya digelar Rabu (17/2) harus tertunda lantaran ada sejumlah sengketa Pilkada di Mahkamah Konstitusi (MK).