Tag :

Operasi Pasar

Anggota DPRD Jawa Timur Lilik Hendarwati meminta agar Pemprov Jatim mempebanyak kebijakan operasi pasar untuk menekan harga beras yang terus melambung. Menurut dia, langkah itu harus segera dilakukan, untuk membantu warga yang kesulitan memperoleh harga beras murah di pasaran.

Operasi pasar kembali dilakukan Pemerintah Kota Mojokerto yang akan dilaksanakan secara bergantian pada masing-masing kelurahan selama tiga hari dalam sepekan hingga Maret 2024 mendatang. “Operasi pasarnya kita perluas hingga di kelurahan agar lebih mudah dijangkau warga, Pada operasi pasar sebelumnya hanya dilakukan di pasar-pasar tradisional seperti Pasar Tanjung Anyar, Pasar Prajuritkulon dan Pasar Ketidur,” kata Pj Wali Kota Mojokerto Ali Kuncoro, dikutip kantor berita RMOLJatim, Kamis (22/2).

Perum Bulog Kantor Cabang Kediri bersama Pemerintah Kabupaten Kediri mengadakan kembali operasi pasar dalam program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) di Kantor Kecamatan Badas, Kabupaten Kediri. Kegiatan ini menyasar kepada masyarakat langsung agar masyarakat dapat menikmati kebutuhan bahan pokok dengan harga yang sesuai dan murah.

Menjelang Bulan suci Ramadhan harga kebutuhan pokok biasanya ikut naik. Terutama menghadapi perayakaan Idul Fitri. Ketua Fraksi Gerindra DPRD Jatim, Mohammad Fawait mengatakan, biasanya jelang hari raya idul Fitri, sejumlah kebutuhan pokok bakal naik. Hal ini menjadi page sesition, dimana itu jika tidak diantisipasi maka inflasi menjadi sebuah hal yang tak dihindari.