Tag :

Pilkada serentak

Kepala Biro Administrasi Kesejahteraan Sosial (Kessos) Setdaprov Jatim, Hudiono dilantik menjadi Penjabat (Pj) Bupati Sidoarjo menggantikan Pelaksana Harian (Plh) Achmad Zaini sepeninggal Pelaksana Tugas (Plt) almarhum Nur Ahmad Syaifuddin (Cak Nur). 

Bawaslu Ngawi bersama puluhan petugas Satpol PP dibantu personel kepolisian menyisir sejumlah ruas jalan untuk menurunkan gambar maupun banner yang berbahu sebagai alat peraga kampanye (APK) Pilkada 2020. Operasi tersebut dilakukan memasuki masa kampanye yang akan digelar mulai 26 September - 5 Desember 2020.

Bawaslu Kabupaten Ngawi melakukan deklarasi Pilkada yang berintegritas dan penerapan protokol kesehatan bersama Polres, Dandim, Kesbangpol, tim gugus penanganan Covid-19, KPU, pasangan calon dan pimpinan partai pengusung, Jum'at, (25/9).

Memasuki masa kampanye Pilkada Ony Anwar Wakil Bupati Ngawi dipastikan akan cuti selama tiga bulan ke depan mulai 26 September -5 Desember 2020. Kabar tersebut langsung dibenarkan yang bersangkutan. 

Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani Azwar Anas dan Sugirah, mendapat nomor 2 dalam pengundian nomor urut Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Banyuwangi 2020, yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyuwangi, di Hotel Ketapang, Kamis (24/9).

Pasangan petahana Pilwali Kota Blitar, Santoso-Tjutjuk Sunario mendapatkan nomor urut 2 dalam pengundian nomor urut yang digelar di salah satu hotel di Kota Blitar, Kamis (24/09). Sementara pasangan penantang, Hendry Pradipta Anwar-Yasin Hermanto mendapatkan nomer urut 1.

KPU Kota Blitar menggelar pengudian nomor urut pasangab calon walikota dan wakil walikota Blitar, di salah satu hotel di Kota Blitar, Kamis (24/09). Pasangan penantang petahana Hendry Pradipta Anwar-Yasin mendapatkan nomer urut satu dalam pengundian ini.