Operasi gabungan satgas Covid-19 pemkab Sidoarjo telah menjaring 2000 pelanggar Prokes selama kurun waktu penerapan PPKM Jilid 1 dan 2. Salah satunya resto yang berada di Jl. Teuku Umar kena denda 10 juta rupiah karena tidak menerapkan protokol kesehatan di tempat usahanya.
#sidoarjo
KPU Tetapkan Gus Muhdlor dan Subandi Sebagai Bupati-Wabup Sidoarjo
Rapat Pleno Terbuka (RPT) penetapan pasangan Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo Terpilih Tahun 2020 terpilih digelar KPU Kabupaten Sidoarjo di Fave Hotel, Jumat (22/1) malam.
Perbaiki Jalan Rusak Diwilayah Industri Gedangan, Pj Bupati Sidoarjo Minta Pengusaha Ikut Menjaga
Usai disidak PJ Bupati Sidoarjo, Hudiyono pada Senin (18/1), Hari ini jalan rusak parah di Desa Wedi Kecamatan Gedangan sudah mulai diperbaiki. Para pekerja mulai menguras genangan air dijalan yang berlubang tersebut. Proses perbaikan ini diawasi langsung oleh Hudiyono, didampingi Camat Gedangan dan Pegawai Dinas PU BM SDA.
Tiap Tahun Langganan Rusak, Usulkan Jalan Kabupaten Di Beton Semua
Persoalan jalan rusak hampir rata terjadi di wilayah kabupaten Sidoarjo. Setiap tahun permasalahan ini tak kunjung usai. Di hadapan anggota DPRD Komisi C, Dinas PU BM SDA beralasan banyak pegawainya yang pensiun. Alasan ini tentu sulit diterima publik.
Pj Bupati Sidoarjo Minta Desa Zona Merah Terapkan PPKM Mikro
Tekan penyebaran covid lebih meluas lagi, Pemkab Sidoarjo akan memberlakukan PPKM Mikro tingkat desa dan RW. Pernyataan tersebut disampaikan Pj Bupati Sidoarjo, Hudiyono usai memimpin rapat evaluasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang dihadiri jajaran forkopimda, diantaranya Ketua DPRD Usman, Kapolresta Sidoarjo Kombespol Sumardji, Dandim 0816 Letkol Inf. M. Iswan Nusi, Sekda A. Zaini, Asisten I M. Ainur Rahman dan Kepala Dinas Kesehatan dr. Syaf Satriawarman, Selasa (12/1) di Pendopo Delta Wibawa.
Laksanakan PPKM, Kapolresta Sidoarjo Bekali Anggota dengan Probiotik dan Vitamin
Mulai 11 Januari 2021 sampai dengan 25 Januari 2021 di Kabupaten Sidoarjo berlangsung Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Upaya ini dilakukan pemerintah sebagai langkah memutus penyebaran mata rantai Covid-19 yang belakangan ini terus melonjak.
PPKM Sidoarjo Masifkan Operasi Yustisi Dan Jam Malam
Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kabupaten Sidoarjo, Senin (11/1) resmi dijalankan sampai dengan 25 Januari 2021. Ratusan personel gabungan dari TNI, Polri, Satpol PP, Dishub, Dinkes, dan juga komunitas mulai disebar di berbagai wilayah.
Cak Hud dan NU Gedangan Kompak Edukasi Warga Hidup Bersih
Aksi jum’at berkah Pj Bupati Sidoarjo, Hudiyono kali ini mengajak pengurus MWC NU (Majelis Wilayah Cabang Nahdlatul Ulama) kecamatan Gedangan. Keduanya kompak turun ikut membersihkan perempatan jalan raya Gedangan dari sampah yang berserakan disepajang trotoar. Bersama dengan Camat Gedangan satpol PP mencopot spanduk liar yang terpasang diperempatan gedangan karena mengganggu pemandangan, Jumat (8/1/2021).
Sempat Cabut Dukungan, Forum Komunikasi Kiai Kampung Minta Maaf ke Kelana
Koordinator Forum Komunikasi Kiai Kampung (FK3), Haris Nukman menyatakan permintaan maaf secara terbuka khususnya kepada pasangan Cabup-Cawabup nomor urut tiga, Kelana Aprilianto-Dwi Astutik.
Kelana-Astutik Dapat Gong Dukungan dari "Tim Bintang Sembilan"
Dukungan untuk Kelana Aprilianto-Dwi Astutik dari kalangan warga Nahdlatul Ulama (NU) mengalir deras. Setelah Barikade Gus Dur, kali ini datang dari "Tim Bintang Sembilan Berkelas" yang di dalamnya terdiri dari kiai, ibu nyai, dan tokoh masyarakat yang tersebar di 18 kecamatan se-Sidoarjo.
Tangani Covid-19, Polresta Sidoarjo Raih Promoter Reward
Upaya maksimal Polresta Sidoarjo dalam penanganan Covid-19 di wilayah Kabupaten Sidoarjo, mendapatkan apresiasi dari Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (LEMKAPI) berupa pemberian penghargaan PROMOTER REWARD.
Sidoarjo Pertahankan WTP Tujuh Kali Berturut-Turut
Pemerintah kabupaten Sidoarjo kembali meraih opini WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) atas atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2019. Penghargaan dari Menteri Keuangan RI tersebut diberikan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa kepada Pj Bupati Sidoarjo Hudiyono, Senin, (19/10/2020), di Ballroom Grand City Surabaya.
Aliansi Pemuda Sidoarjo Keren di 18 Kecamatan Merapat ke Kelana-Astutik
Lagi-lagi Kelana-Astutik mendapat suntikan energi menuju kemenangan di Pilkada Sidoarjo. Kali ini Aliansi Pemuda Sidoarjo Keren Sidoarjo Berkelas resmi melabuhkan dukungan melalui deklarasi bersama di Fave Hotel Sidoarjo, Minggu (18/10).
4.000 Ribu Barikade Gus Dur di Sidoarjo Dukung Kelana-Astutik
Setelah Partai Bulan Bintang, giliran Barisan Kader (Barikade) Gus Dur Sidoarjo kompak menyerukan deklarasi dukungan kepada pasangan nomor urut 3 di Pilbup Sidoarjo, Kelana Aprilianto-Dwi Astutik, Minggu (18/10).
Solidkan Dukungan, Mesin PBB Sidoarjo Total Menangkan Kelana-Astutik
Kelana Aprilianto dan Dwi Astutik terus mendulang dukungan dari berbagai kalangan. Kali ini, Pengurus Partai Bulan Bintang (PBB) se-Kabupaten Sidoarjo solid menyatukan suara dalam forum konsolidasi dan silaturahmi bersama Kelana di Fave Hotel Sidoarjo, Minggu (18/10).