Skuat Persiraja Banda Aceh di laga Elite Pro Academy (EPA) U16 semakin memantapkan posisinya di puncak klasemen Grup A pada leg pertamanya. Ini terbukti ketika bermain di stadion Arcamanik, Bandung Jawa Barat, melawan Arema FC U16, Senin (1/11).
- B Zaelani, SE Sebut Sepak Bola Mampu Gelorakan Sikap Bela Negara dan Cinta Tanah Air
- Munculkan Bibit Pemain Bola di Surabaya, Agatha Retnosari Gelar Turnamen Sepak Bola Usia Dini
- Usai Raih Emas Seagames, Erick Thohir: Kita Revolusi Mental dari Sepakbola!
"Dengan penampilan hari ini, saya dan Asisten pelatih saya Mawardi cukup puas meski hasil akhir menang 1-0. Tentu ini menjadi evaluasi selanjutnya," kata Head Coach Supriyanto, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Senin (1/11).
Dalam permainan tersebut, Skuat tim yang berjuluk Lantak Laju itu langsung menekan di babak pertama.
Dengan gaya permainan cepat dan bola pendek tim Persiraja terus megencarkan serangan hingga menguasai permainan, beberapa peluang pun terjadi namun belum ada hasil untuk merubah keadaan, terus menekan akhirnya Ekin pemain Persiraja di jatuhkan di dalam kotak pinalti pada menit ke 55 babak kedua.
Azaki no punggung 11 yang menjadi eksekutor akhirnya bisa menyelesaikan tugasnya dengan baik, skor merubah keadaan menjadi 1-0 untuk kemenangan Persiraja Banda Aceh
Hasil kemenangan ini tentu berkat kerjasama pemain semua di lapangan, mereka bisa menerapkan permainan di lapangan dengan cepat meskipun beberapa peluang belum bisa dimanfaatkan.
"Saya langsung memberikan instruksi strategi menyerang, untuk bisa menambah skor kemenanangan tapi belum maksimal, semoga Leg kedua besok bisa maksimal," ujar pelatih yang pernah menukangi Timnas Pelajar Indonesia itu.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- B Zaelani, SE Sebut Sepak Bola Mampu Gelorakan Sikap Bela Negara dan Cinta Tanah Air
- Munculkan Bibit Pemain Bola di Surabaya, Agatha Retnosari Gelar Turnamen Sepak Bola Usia Dini
- Usai Raih Emas Seagames, Erick Thohir: Kita Revolusi Mental dari Sepakbola!