Banjir yang melanda sejumlah wilayah di Indonesia, menjadi perhatian Menteri Sosial Tri Rismaharini. Bahkan, Risma memberi perhatian khusus terhadap bencana banjir yang melanda Kabupaten Gresik, Jawa Timur.
- Wagub Jatim Dorong Sinergitas Percepat Penanganan Banjir Luapan Kali Lamong
- 7 Kecamatan di Gresik Terkepung Banjir, Warga Terdampak Berharap Bantuan Makan Untuk Buka Puasa
- Kali Lamong Kembali Meluap, Ratusan Rumah dan Puluhan Hektar Sawah di Gresik Terendam
Untuk membantu penanganan banji bandang yang melanda sejumlah kecamatan di Kabupaten Gresik, Risma secara khusus menelepon Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani.
"Karena kalau proyek, mau sampai kapan? Kasihan wargamu, nanti aku ajari," ujar Risma, di sela kegiatannya membantu korban banjir bandang di Desa Cermen, Kecamatan Kedamean, Kabupaten Gresik, Minggu (7/11).
Risma kemudian bercerita masa-masa awal dirinya menjadi Walikota Surabaya kepada Fandi. Saat itu Risma menyebut hanya punya dua unit peralatan pengaturan air untuk menangani banjir. Namun kini, Pemkot Surabaya punya 190 unit peralatan.
"Minggu depan aku ada di sini, aku ngomong sama kepala dinasmu," lanjut Risma, dikutip Kantor Berita Politik RMOL.
Hujan lebat yang melanda Kabupaten Gresik pada Jumat kemarin (5/11) telah membuat Kali Lamong meluap dan membanjiri belasan desa.
Menurut Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gresik, banjir yang melanda Kecamatan Benjeng, Balongpanggang, Kedamean itu membuat 600 lebih rumah warga tergenang.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Wagub Jatim Dorong Sinergitas Percepat Penanganan Banjir Luapan Kali Lamong
- 7 Kecamatan di Gresik Terkepung Banjir, Warga Terdampak Berharap Bantuan Makan Untuk Buka Puasa
- Misteri! Hampir 4 Ribu TPS Suara Risma-Gus Hans Nol, Tim Paslon 03 Ajukan Gugatan ke MK