Permasalahan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) aktif namun tidak dipegang pemiliknya akhirnya terselesaikan dan kembali pada pemilik sebenarnya.
- Hujan Disertai Angin Landa Bondowoso, Banyak Pohon Tumbang Menutup Jalan dan Timpa Rumah Warga
- Usai Serah Terima Jabatan, Bupati Bondowoso Fokus Realisasikan Visi-Misi
- Penipu Mengaku Ketua DPRD Bondowoso Minta Sumbangan Jelang Kedatangan Bupati Baru
Diberitakan sebelumnya, Siti alias Bu Suhra warga Sesa Karang Melok, Kecamatan Tamanan, Kabupaten Bondowoso, yang namanya terdaftar penerima aktif bansos bantuan pangan non tunai (BPNT) mengaku tidak pernah menerima KKS bansos apapun.
Disampaikan Teguh Widianto, Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Tamanan, pihaknya langsung menindaklanjuti kepada yang bersangkutan pasca mendapati laporan tersebut. Permasalahan yang ditemukan ternyata adalah kesalahan sasaran penyaluran KKS tersebut.
"Ada nama yang sama dalam satu RT tersebut, jadi itu penyebabnya," ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Rabu (10/11).
Dikatakannya, kesamaan nama yaitu antara Siti alias Bu Suhra yang menjadi pemilik aslinya memiliki nama yang sama dengan Sitti yang masih menjadi warga satu RT dengannya.
"Jadi bedanya hanya Siti dan Sitti aja mas, tapi itu permasalahannya," tukasnya.
Lebih lanjut, Teguh bersama Korkab PKH Bondowoso serta perangkat desa Karang Melok sudah mengambil alih KKS yang salah Penyaluran tersebut dan dikembalikan kepada pemilik aslinya dengan cara persuasif.
"Sebetulnya kami juga gak tega, karena yang salah terima juga warga kurang mampu," keluhnya.
Dengan berat hati, kata Teguh, akhirnya KKS yang sempat dipegang orang yang bukan pemiliknya akhirnya sudah selesai kembali pada pemiliknya dengan memberikan pemahaman kepada yang bersangkutan.
"Alhamdulillah sudah selesai mas, kami harap kejadian seperti tidak kembali terulang," pungkasnya.
Siti alias Bu, pemilik KKS yang salah Penyaluran/RMOLJatim
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Hujan Disertai Angin Landa Bondowoso, Banyak Pohon Tumbang Menutup Jalan dan Timpa Rumah Warga
- Usai Serah Terima Jabatan, Bupati Bondowoso Fokus Realisasikan Visi-Misi
- Penipu Mengaku Ketua DPRD Bondowoso Minta Sumbangan Jelang Kedatangan Bupati Baru