Tim Kecil Anies Baswedan, yang terdiri dari elite Nasdem-PKS-Demokrat berkumpul di kantor Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono.
- KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden Dan Wapres RI, Gus Fawait: Kemenangan Rakyat Indonesia
- Jelang Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres 2024, Khofifah : Insya Allah Prabowo-Gibran Menang
- Elektabilitas Anwar Sadad Sebagai Cagub Jatim Tembus 9%, ARCI Beberkan Faktornya
Wakil Ketua Dewan Syuro DPP PKS Sohibul Iman mengungkapkan bahwa pertemuan sangat hangat dan penuh dengan kekeluargaan. Ia lantas menepis anggapan bahwa Koalisi Perubahan tidak solid dan terancam bubar adalah tidak benar.
“Kami juga tadi habis bertemu dalam suasana kekeluargaan yang sangat luar biasa, hubungan tiga partai ini sangat solid. Rekan-rekan sekalian bisa menyaksikan langsung bahwa apa-apa yang dispekulasikan oleh banyak pihak tentang kesolidan 3 partai ini bisa terlihat hari ini,” kata Sohibul kepada wartawan di Kantor DPP Partai Demokrat, Jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis petang (2/2).
Atas dasar itu, Sohibul menyebut pihaknya berencana bertemu dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh pada Jumat besok (3/2).
“Insyaallah kedepan saya juga besok akan bertemu dengan Bang Surya Paloh,” kata Sohibul.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Menko Infrastruktur AHY Kunjungi PSEL Benowo, Apresiasi Pengolahan Sampah Jadi Listrik
- Presiden Resmikan 17 Stadion Berkelas Dunia, Menko AHY: Komitmen Infrastruktur Dukung Prestasi Olahraga Nasional
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran