Tim Seleksi Calon Anggota KPU dan Bawaslu periode 2022-2027 sedang mengkaji pelaksanaan ujian terulis secara terpusat. Hal ini, tanpa mengesamping Computer Assisted Test (CAT).
- DKPP Periksa Bawaslu Jatim dan Bawaslu Surabaya Atas Dugaan Laporan Caleg
- KPU Tetapkan 10 Parpol Peserta Pemilu 2024 Tak Lolos Parlemen
- Ormas-ormas Di Kota Probolinggo Siap Dukung Amin Ina Dalam Pilwali 2024
Begitu disampaikan anggota Timsel KPU-Bawaslu, Endang Sulastri dalam Konsultasi Publik Tim Seleksi Calon Anggota Kpu Dan Calon Anggota Bawaslu Masa Jabatan 2022-2027 secara virtual, Sabtu (16/10).
"Kemarin sudah kita diskusikan kemungkinan kita akan melaksanakan tes tertulis itu tetap menggunakan CAT, tetapi secara terpusat bukan di daerah," kata Endang Sulastri.
Endang mengatakan, saat ini rencana tersebut masih terus dikaji. Termasuk juga akan dilaksanalan di mana dan seperti apa mekanisme pelaksanaan nantinya.
"Tapi dari hasil diskusi kemarin kemungkinan besar seacara terpusat berarti ada di Jakarta, untuk tempatnya di mana dan seperti apa, itu masih kita masih akan bahas," terangnya.
Hal penting yang menjadi pertimbangan, lanjutnya, adalah bagaimana mengatur peserta saat tes tertulis dilaksanakan. Hal ini mempertimbangkan penerapan protokol kesehatan pandemi Covid-19.
"Karena bagaimanapun kita tetap harus menjaga prokes dengan ketat," pungkasnya seperti dimuat Kantor Berita Politik RMOL.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Sempat Membantah, Wahyu Setiawan Akui Sumber Uang Suap Harun Masiku dari Hasto
- Pertanyakan Pengunaan Dana Pilkada 2024 Senilai Rp 84 Miliar, DPRD Gresik Senin Depan Hearing KPU
- KPU Tetapkan Ika Puspitasari dan Rachman Sidharta Arisandi Sah Pimpin Kota Mojokerto Hingga 2030