Pemkot Kediri memberikan fasilitas foto produk secara gratis, pada pelaku UMKM di Kota Kediri. Hal ini untuk menambah kepercayaan diri, bersaing dengan produk UMKM lain di seluruh Indonesia lewat lapak penjualan online.
- Awal Sempurna LavAni di Final Four: Bungkam Palembang Bank Sumsel 3-0
- Perkuat Fungsi Strategis Masjid dan Auditorium, Gubernur Khofifah Dorong Inovasi Berkelanjutan di SMAN 5 Taruna Brawijaya
- Gubernur Khofifah Kenalkan Alpukat Kelud Berukuran Jumbo Asli Kediri
Semasa pandemi, semakin banyak pelaku UMKM yang merambah ke penjualan online di media sosial hingga marketplace. Namun, tidak sedikit juga dijumpai foto produk, yang kurang menarik ditampilkan di lapak penjualan online.
Melihat hal tersebut, Pemerintah Kota Kediri melalui Dinas Koperasi UMTK memberikan fasilitas foto produk secara gratis pada pelaku UMKM. Dengan harapan mereka dapat lebih percaya diri bersaing dengan produk-produk UMKM lain di seluruh Indonesia.
Kepala Dinas Koperasi UMTK Bambang Priambodo mengatakan, fasilitas foto produk UMKM ini kembali di mulai, usai kondisi kasus Covid di Kota Kediri melandai. Hingga saat ini sudah ada sekitar 150 UMKM yang menggunakan fasilitas tersebut.
"Kami memang memfasilitasi foto untuk para pelaku UMKM, dengan harapan mereka mampu bersaing dengan pelaku UMKM di dunia digital. Karena, kemasan foto yang menarik, bisa mengangkat produk UMKM itu sendiri. Alhamdulillah.... peminatnya banyak sekali," kata Bambang pada Kantor Berita RMOLJatim, Senin (25/10).
Klinik UMKM Kota Kediri, juga telah menyiapkan fotografer, kamera, dan alat penunjang fotografi yang mumpuni. Sehingga, para pelaku UMKM tidak perlu khawatir, dengan foto yang dihasilkan. Klinik UMKM menjadwal foto produk, dengan kuota 10 UMKM per hari yang telah mendaftar di tautan yang tersedia. Tiap UMKM akan mendapat jatah waktu 15 menit untuk sesi foto.
Nantinya, setelah mengikuti foto produk ini, pelaku UMKM Kota Kediri berhak mendapatkan semua file foto mentah, dan beberapa foto pilihan yang sudah di edit, serta foto-foto yang sudah di-cropping dengan dikasih background.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Awal Sempurna LavAni di Final Four: Bungkam Palembang Bank Sumsel 3-0
- Perkuat Fungsi Strategis Masjid dan Auditorium, Gubernur Khofifah Dorong Inovasi Berkelanjutan di SMAN 5 Taruna Brawijaya
- Gubernur Khofifah Kenalkan Alpukat Kelud Berukuran Jumbo Asli Kediri