Melalui Tri, Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menghadirkan program Sedekah Kuota di bulan Ramadan.
- Wali Kota Surabaya Ajak Warga Aktif Awasi Peredaran Miras Selama Ramadan
- BRI Group Bagikan 1.500 Paket Sembako dan Santunan Anak Yatim Sambut Ramadhan 1446 H
- Pemerintah Kecamatan Situbondo Berbagi Takjil dan Sembako di Bulan Ramadan
Sedekah Kuota sebagai solusi yang menggabungkan semangat berbagi dengan kebiasaan digital pelanggan selama Ramadan.
“Program itu mengajak pelanggan Tri, yang mayoritas merupakan generasi muda untuk memperbanyak kebaikan dengan cara yang lebih mudah dalam satu klik,” ujar Head of Circle Java Indosat Ooredoo Hutchison Fahd Yudhanegoro, Jumat (7/3).
Fahd menjelaskan program tersebut dirancang untuk menunjukkan betapa mudahnya berbagi kebaikan. Prosesnya lebih mudah dari aktivitas sehari-hari anak muda seperti membuka selotip toples, memakai eyeliner, atau mengartikan kata ‘terserah’.
“Cukup dengan mengisi ulang data minimal Rp25.000, pelanggan Tri bisa langsung bersedekah tanpa memotong kuota paket mereka,” jelasnya.
Kuota yang terkumpul dari pelanggan Tri melalui program itu akan disalurkan dalam bentuk router dan kuota internet untuk mendukung pembelajaran digital dan pengembangan literasi digital siswa-siswi di Jawa, Bali, Nusa Tenggara, hingga area pelosok.
“Kami percaya, kebaikan yang dilakukan bersama ini dapat membawa perubahan lebih besar bagi masa depan generasi muda,” tuturnya.
Fahd mengungkapkan program tersebut telah diluncurkan pada tahun 2024 dan berhasil mengumpulkan lebih dari 250TB kuota.
Kuota tersebut disalurkan dalam bentuk 1.000 router dengan kuota 250GB kepada 588 sekolah dan pesantren di seluruh Indonesia.
“Tahun ini, kuota yang terkumpul kembali disalurkan dalam bentuk router berisi kuota internet ke sekolah-sekolah di seluruh Indonesia, termasuk di daerah pelosok,” katanya.
Inisiatif itu turut menjadi bagian dalam upaya pemerataan akses internet, khususnya untuk mendukung pembelajaran digital siswa dan siswi yang membutuhkan, serta meningkatkan literasi digital mereka.
Pelanggan akan bersedekah 25MB kuota secara otomatis setiap kali isi ulang, tanpa memotong kuota paket.
“Khusus pembelian melalui aplikasi bima+, pelanggan akan berkontribusi lebih banyak dengan dobel sedekah sebesar 50MB, tanpa memotong kuota paket,” pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Wali Kota Surabaya Ajak Warga Aktif Awasi Peredaran Miras Selama Ramadan
- BRI Group Bagikan 1.500 Paket Sembako dan Santunan Anak Yatim Sambut Ramadhan 1446 H
- Pemerintah Kecamatan Situbondo Berbagi Takjil dan Sembako di Bulan Ramadan