Bupati dan Wakil Bupati Bondowoso periode 2025-2030 H Abdul Hamid Wahid dan As'ad Yahya Syafi'i telah dilantik oleh presiden Prabowo Subianto bersama ratusan kepala daerah lainnya di Istana Negara Jakarta, Kamis (20/2).
Ra Hamid mengaku senang dan bersyukur dilantik langsung oleh Presiden Prabowo Subianto bersama sejumlah pasangan kepala daerah lainnya se-Indonesia.
Bupati Hamid mengaku bangga menjadi bagian penting sejarah bangsa Indonesia. Dimana ratusan kepala daerah dilantik secara bersamaan di Istana Negara.
“Karena hari ini kita dilantik bersama-sama, seluruh pimpinan, kepala daerah, baik provinsi, kabupaten/kota. Kecuali yang masih berproses di MK, dan itu hanya beberapa saja,” ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim.
Bupati yang juga seorang akademisi tersebut memaparkan, salah satu yang paling berkesan dalam pelantikan tersebut adalah kebersamaan dengan kepala daerah lainnya.
“Nuansa kebersamaan yang kuat, nuansa sinergi yang kuat. Dimana sejak awal dibagi dalam team work atau beberapa kelompok,” terangnya.
Hal itu kata dia, kemungkinan akan berlanjut nanti saat retret atau pembekalan di Magelang.
Melalui pembagian team work tersebut, dia mengaku bisa berinteraksi dengan sejumlah kepala daerah yang lain. Yakni berkenalan, bertukar pikiran dan mulai membicarakan kerja sama dalam membangun daerah masing-masing.
“Saya pikir ini barangkali baru ya, bagi perkembangan otonomi daerah Indonesia. Memberi nuansa positif yang sangat kuat, itu yang kita rasakan,” paparnya.
Setelah mengikuti pelantikan di Istana Negara, Abdul Hamid Wahid akan mengikuti retret atau pembekalan di Akmil Magelang sebagaimana yang telah diintruksikan oleh presiden Prabowo.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Usai Serah Terima Jabatan, Bupati Bondowoso Fokus Realisasikan Visi-Misi
- Usai Ditetapkan Sebagai Bupati Bondowoso, Ra Hamid Bicara Terkait Penataan Birokrasi
- Kumpulkan Seluruh Camat di Kabupaten Bondowoso, Pj Bupati Beri Peringatan Keras Soal Kewenangan