Warga kelurahan Dermo, Kota Kediri meningkatkan kewaspadaan usai muncul anak buaya muara di lingkungan tersebut.
- Scooterist Gelar LVC Kenalkan Potensi Kota Soto Lamongan
- Antisipasi Kecelakaan Fatal, Polres Kediri Kota Gelar Simulasi Lakalantas
- Dukung Target EBT dan Kelestarian Lingkungan, PJB Tanam 3,2 Juta Pohon
Anak-anak yang biasanya memancing ikan di sungai sudah dilarang mendekati sungai. Kemunculan buaya itu ditemukan dan diamankan pada Sabtu, (12/3).
"Anak-anak mancing di situ kan banyak. Nah sejak adanya buaya itu sudah enggak ada. Jadi sama orang tua sudah dilarang ke sungai, " kata Zainul Mustafa yang juga pertama kali menemukan buaya tersebut, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Senin (14/3).
Zainul Mustafa pertama kali melihat buaya itu pada Jumat sore lalu, namun awalnya ia mengira sosok buaya berukuran 50 cm itu adalah kayu. Bahkan Zainul sempat melempari buaya itu dengan batu.
"Soalnya masih di dalam air, cuma kepalanya yang muncul (di permukaan), " ujar Zainul.
Zainul baru menyadari sosok yang dikira kayu tadi adalah buaya keesokan harinya, (Sabtu) setelah buaya itu muncul ke permukaan seutuhnya dan naik ke tepian sungai.
"Langsung saya lapor pak RT, ditindaklanjuti Babinsa, kemudian lapor ke BPBD, " tutur Zainul lagi.
Hari ini, Senin, (14/3) petugas dari BKSD dan BPBD Kota Kediri melakukan peninjauan lokasi penemuan buaya tersebut. Sementara buaya yang ditemukan sudah diamankan di kantor BKSDA.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Awal Sempurna LavAni di Final Four: Bungkam Palembang Bank Sumsel 3-0
- Perkuat Fungsi Strategis Masjid dan Auditorium, Gubernur Khofifah Dorong Inovasi Berkelanjutan di SMAN 5 Taruna Brawijaya
- Gubernur Khofifah Kenalkan Alpukat Kelud Berukuran Jumbo Asli Kediri