Pengasuh yang diduga menganiaya anak selebgram Malang, Aghnia Punjabi, diamankan Polresta Malang Kota.
- Penganiaya Anak Selebgram di Kota Malang Ditetapkan sebagai Tersangka
- Selebgram Aghnia Punjabi Viralkan Video CCTV Anaknya Diduga Dianiaya Pengasuh Hingga Wajahnya Lebam
Hal ini disampaikan Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto, Jumat (29/3).
"Pelaku sudah diamankan,” kata Kombes Pol Budi.
Menurutnya, kasus ini tengah ditangani oleh Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polresta Malang Kota.
Kasus ini menjadi viral Aghnia Punjabi mengunggah video CCTV dugaan penganiayaan yang dialami putrinya, Jana Amira Priyanka.
Dalam video CCTV tersebut, terlihat jelas aksi kekerasan yang dilakukan sang suster saat berada di atas kasur bersama anak Aghnia.
Aghnia membagikan postingannya di akun Instagramnya @emyaghnia, Jumat (29/3).
Tidak hanya itu, Aghnia juga membagikan video sang putri berusia 4 tahun dengan luka lebam di salah satu mata dan telinganya dengan terisak tangis.
Diketahui Aghnia menitipkan putrinya selama dua hari kepada pengasuhnya. Dan Aghnia sudah menganggap dia seperti keluarga sendiri.
“KEPADA TEMAN TEMAN BANTU RESPOST. ASTAGHFIRULLAHAL ADZIM BIADAB KAMU SUSTER “I". sudah di anggap keluarga, dititipin anak 2 hari kenapa kau siksa belahan jiwa ku ini,” kata Aghnia, dalam unggahannya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Penganiaya Anak Selebgram di Kota Malang Ditetapkan sebagai Tersangka
- Selebgram Aghnia Punjabi Viralkan Video CCTV Anaknya Diduga Dianiaya Pengasuh Hingga Wajahnya Lebam
- Polresta Malang Kota Bekuk Tiga Maling Motor, Beraksi di 27 TKP