Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo memastikan bahwa video amblasnya jalur wisata Gunung Bromo yang banyak beredar di media sosial adalah hoaks/disinformasi. Pasalnya hingga saat ini jalur wisata Gunung Bromo melalui Kabupaten Probolinggo masih aman dan tidak ada jalan amblas.
- Hakim PTUN Batalkan SK Menkumham RI Terkait Pengesahan AD/ART Partai Golkar Berita HOAX
- Kapolri Waspadai Hoax di Pilkada 2024
- Polres Jember Tetapkan 6 Orang Anak Berhadapan Dengan Hukum Dan Pastikan Isu Teror Darah Di Medsos Hoax
“Kami pastikan bahwa informasi mengenai jalur wisata Gunung Bromo amblas itu adalah hoaks/disinformasi. Kami sudah mengecek dan memastikan bahwa jalur wisata Gunung Bromo melalui Kabupaten Probolinggo masih aman dan tidak ada jalan amblas,” kata Kepala Dinas Kominfo, Statistik dan Persandian (Diskominfo) Kabupaten Probolinggo Yulius Christian, seperti dikutip Kantor Berita RMOL Jatim, Jum'at (19/11).
Yulius mengajak kepada masyarakat agar bijak dalam menggunakan media sosial, sehingga berita bohong tidak terulang lagi.
“Masyarakat jangan resah dan panik dengan beredarnya video tersebut. Yang pasti ini bukan terjadi di Kabupaten Probolinggo. Jalur wisata Gunung Bromo melalui Kabupaten Probolinggo tetap aman,” tegasnya.
Seperti diketahui bersama bahwa sebuah video yang memperlihatkan jalan amblas beredar dan tersebar secara luas di media sosial dengan penjelasan bahwa peristiwa tersebut terjadi di jalur wisata Gunung Bromo.
Dalam video tersebut terlihat jalan tinggal separuh karena amblasnya tanah.
Namun faktanya, peristiwa jalan amblas tersebut bukan terjadi di jalur wisata Gunung Bromo. Kejadian tersebut terjadi di luar Kabupaten Probolinggo. Pasalnya hingga saat ini jalur wisata Gunung Bromo melalui pintu masuk Kabupaten Probolinggo masih aman dan tidak ada jalan amblas.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Hakim PTUN Batalkan SK Menkumham RI Terkait Pengesahan AD/ART Partai Golkar Berita HOAX
- Kapolri Waspadai Hoax di Pilkada 2024
- Polres Jember Tetapkan 6 Orang Anak Berhadapan Dengan Hukum Dan Pastikan Isu Teror Darah Di Medsos Hoax