RMOLBanten. Saat menjadi inspektur upacara peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2018, Gubernur Banten H. Wahidin Halim (WH) mengajak untuk merenungkan perjuangan the founding father.
- Resmikan Kantor Kecamatan dan SWK Krembangan Surabaya, Wali Kota Eri: Ayo Jaga dan Manfaatkan dengan Baik!
- APBD 2023 Disetujui, Bupati Yuhronur Sebut Industri Pangan Jadi Kunci Hadapi Krisis Global
- Pemkot Kediri Dorong Karya Disabilitas Masuk Marketplace
Dalam amanatnya, Gubernur Wahidin Halim membacakan pidato Presiden Joko Widodo.
"Sudah 73 tahun Pancasila menjadi bintang pemandu serta rumah kita yang ber-Bhineka Tunggal Ika", ujar Gubernur WH saat membacakan pidato Jokowi dikutip dari instagram @peliputanprovinsibanten
Lebih lanjut, Gubernur WH mengingatkan kepada para peserta upacara untuk merenungkan kembali perjuangan serta pergulatan pemikiran para founding father dalam melahirkan pancasila.
"Adalah tugas dan tanggung jawab kita untuk memastikan bahwa Pancasila selalu hadir dalam setiap sudut kehidupan serta hati dan pikiran kita", tegas Gubernur WH.
Upacara sendiri dimulai pukul 07.00 WIB pagi dan dihadiri Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy, Sekretaris Daerah Ranta Soeharta, Ketua MUI Banten KH. AM Romly, Kepala BPS Banten Agoes Soebeno, Kepala OPD, ASN dan tenaga Honorer. [dzk]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Wawali Kota Mojokerto Achmad Rizal Zakaria Meninggal Dunia di Surabaya
- Bentuk Satgas Penanganan Pegawai Non ASN, Cara Gus Fawait Selesaikan Tenaga Honorer Dapatkan Haknya.
- Abdullah Abu Bakar Bersepeda Dari Kediri-Blitar untuk Teken MoU