PAN telah merekomendasikan Khofifah Indar Parawansa untuk maju kembali pada Pilgub Jatim Jatim 2024. Karena itu, seluruh kader PAN diperintahkan untuk total memenangkan Khofifah.
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran
- Sumardi Dorong OPD Pemprov Jatim Maksimalkan Pelayanan Meski Ada Efisiensi Anggaran
- Revitalisasi Pasar Kembang Tahap Pertama Segera Dimulai, PD Pasar Surya Bangun TPS untuk Pedagang
"Kami habis-habisan memperjuangkan Ibu Khofifah agar melanjutkan kepemimpinan di Jawa Timur untuk periode kedua," kata Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas usai acara "Halal Bihalal dan Rakorwil Menuju Pilkada 2024" di Surabaya, Selasa (30/4).
Menurut Zulhas, selama lima tahun di bawah kepemimpinan Khofifah Jawa Timur mengalami kemajuan pesat pada setiap sektor.
"Bu Khofifah kerja sungguh-sungguh tulus untuk memajukan masyarakat, khususnya Jawa Timur dan tentu secara umum, yakni Indonesia. Kami tahu persis. Semua mengakui kesuksesan Bu Khofifah memimpin Jawa Timur," tegasnya.
Zulhas yang juga Menteri Perdagangan bahkan menyebut Khofifah merupakan bagian tak bisa dilepaskan dari PAN.
Ihwal bakal calon pendamping Khofifah di Pilgub Jatim 2024, Zulhas mengaku masih melakukan pembahasan di internal partai. "Nanti masih baru proses (dibahas di internal partai)," pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Gubernur Khofifah Sebut KH Yusuf Hasyim Pejuang Sejati, Dukung Penuh Pengusulan Sebagai Pahlawan Nasional
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran
- Terima Kunjungan Konjen RRT Di Surabaya, Gubernur Khofifah Bahas Peluang Kerjasama Sektor Peternakan, Kesehatan Hingga Sosial Budaya